pulau komodo

Pulau Komodo terpilih salah-satu tujuh keajaiban dunia baru




Hak atas fotImage ca.

Pulau Komodo akhirnya terpilih sebagai salah-satu tujuh keajaiban

Gambar 1. pulau komodo
Panitia pemenangan pulau Komodo di Indonesia mengaku telah menerima pemberitahuan resmi tentang terpilihnya Komodo.
"Kita telah menerima pemberitahuan resmi melalui email tentang terpilihnya pulau Komodo," kata Emmy Hafild, ketua pendukung pemenangan Komodo, kepada BBC Indonesia, Sabtu (12/11) siang.
Menurut Emmy, organisasi New7Wonders telah mengumumkan hasil penghitungan pada 03.00WIB, Sabtu (12/11) pagi.
Selain pulau Komodo, menurut situs resmi organisasi itu, Halong Bay (Vietnam), Amazon (Amerika Latin), Pulau Jeju (Korea Selatan), Table Mountain (Afrika Selatan), air terjun Iguazu (Amerika Latin), Puerto Princea Underground River (Filipina).
Ketujuh tempat yang terletak di berbagai negara ini terpilih berdasarkan dukungan masyarakat yang terbesar.
Selain melalui situs organisasi tersebut, dukungan itu bisa diberikan melalui pesan singkat di telepon seluler, seperti yang dilakukan di Indonesia.

Hasil gambar untuk pulau komodo full hd
Gambar 2.kepulauan komodo

Membanggakan Indonesia

Emmy Hafild menyatakan, terpilihnya pulau Komodo ini, merupakan kebanggaan bagi Indonesia.
"Karena masyarakat dunia akhirnya mengakui keistimewaan pulau Komodo," katanya.
Selain didukung masyarakat dunia, menurutnya, terpilihnya pulau Komodo sebagai bagian dari tujuh keajaiban dunia, tidak terlepas dari peran para ahli.
"Soalnya, saat disaring menjadi 28 dari 77 nominasi, para ahli dilibatkan untuk menilai apakah tempat-tempat itu memiliki keistimewaan," jelas Emmy.
Emmy mengharapkan, terpilihnya pulau Komodo ini dapat menjadi daya tarik turis dalam dan luar negeri untuk mengunjungi pulau Komodo di Propinsi NTT.
"Yang kelak, tentu saja dapat bermanfaat bagi hewan komodo itu sendiri," tandasnya.
Kepastian kemenangan Komodo juga dirilis situs New7Wonders yang disampaikan Bernard Weber, Presiden-Pendiri New7Wonders melalui pesan video.
Dalam kesempatan itu Weber mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta yang ikut dalam kampanye tujuh keajaiban dunia baru ini.
'' Pertama, saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kampanye tujuh keajaiban alam dunia baru selama empat tahun dimulai lebih dari 440 lokasi di 220 negara hingga sampai 28 finalis terpilih,'' kata Weber.
'' Kami mengucapkan selamat bagi para peserta yang mendapat status tujuh keajaiban alam dunia yang baru, dan kami akan melengkapi proses konfirmasi untuk upacara resmi penyematan di awal tahun 2012.''
Setelah menggelar tujuh keajaiban alam dunia yang baru, Webber juga akan menggelar tujuh keajaiban kota versi New7Wonders.

Related Posts:

Tembok besar Cina

Tembok Besar China adalah tembok raksasa yang membentang sepanjang 6.350 km, seperti naga yang sedang menggeliat dan siap menghadang semua musuh China. Tembok besar yang menjadi salah satu keajaiban dunia sekaligus ikon negara China ini membentang mulai dari Shanhaiguan di sebelah timur, melewati perbatasan China dan Manchuria hingga Lop Nur, di sebelah tenggara daerah otonomi Xinjiang Uygur. Pembangunannya memerlukan waktu yang sangat lama, lintas generasi, bahkan lintas zaman, dan melibatkan ratusan ribu pekerja. Nah, pada kesempatan ini kami akan kami akan menceritakan kembali sejarah awal mula pembangunan dari Tembok Besar China tersebut. Silahkan baca dengan seksama uraiannya.


Gambar 1. Tembok besar cina

Sejarah Tembok Besar China

Sejarah Tembok Besar China mulanya dibangun untuk melindungi negara dari serangan musuh. Kaisar Qin Shihuang-lah yang pertama kali mewujudkan pembangunan dinding pertahanan itu menjadi Tembok Besar China sepanjang 2.414 km. Di zaman Dinasti Ming, rancangan bangunannya disempurnakan menjadi tembok seperti yang terlihat sekarang ini.

Kaisar Qin Shihuang



Qin Shihuang atau yang lebih dikenal dengan Shi Huang Ti adalah penguasa militer yang berkuasa untuk mempersatukan seluruh Daratan China di tahun 221 SM. Ia juga dikenal sebagai penguasa bertangan besi. Namun, ia juga membawa banyak kemajuan bagi negerinya. Ia memperkenalkan sistem mata uang, menyederhanakan aksara China, dan memajukan pendidikan.

Shi Huang Ti mengerahkan 300 ribu orang untuk melakukan kerja paksa membangun Tembok Besar China. Selama 10 tahun pembangunannya, puluhan ribu orang menjadi korban. Rata-rata, mereka tewas akibat kelaparan dan kelelahan. Tak sedikit juga yang menjadi korban penyerangan gerombolan penyamin. Tak heran jika Tembok besar China memiliki julukan yang cukup menyeramkan, yaitu "Pemakaman Terpanjang di Dunia". Ini karena korban yang meninggal dimakamkan di sepanjang dindingnya.

Rakyat China sendiri menjulukinya "dinding 10.000 Li". Nama ini tak hanya menggambarkan panjangnya, tapi juga lama pembangunannya. Berawal di tahun 656 SM oleh negara Chu, hingga zaman Dinasti Ming, 2.700 tahun kemudian.

Related Posts:

lembah bunga himalaya

Gambar 1. Lembah Bunga Himalaya


Beragam penggambaran surga muncul dari berbagai cerita maupun mitologi yang tersebar di seluruh penjuru dunia. Ada yang menggambarkan surga sebagai taman penuh bunga-bunga yang indah. Jika itu penggambaran surga yang traveler cari, jawabannya ada di Uttarakhand, provinsi paling utara di India.

Menurut informasi yang dihimpun detikTravel, Kamis (4/8/2016), Valley of Flowers merupakan kawasan taman nasional yang dilindungi oleh undang-undang di India. Berlokasi di sebelah barat Pegunungan Himalaya, luas taman nasional ini mencapai 87,5 Km persegi.
Taman Nasional Valley of Flowers merupakan rumah bagi beberapa hewan langka seperti beruang hitam Asia, macan tutul salju, hingga rubah merah yang eksotis. Tentu yang paling jadi primadona adalah hamparan padang bunga beraneka warna yang membuat taman nasional ini mendapat predikat seindah surga dari turis yang liburan ke India.


Hamparan bunga cantik ini terletak di zona inti taman nasional tersebut. Dilihat dari jenisnya, bunga yang bermekaran ini berasal dari bunga Epilobium latifolium, itulah menurut pendapat beberapa botanis, alias ahli tanaman yang melakukan penelitian di sana.

Bunga-bunga ini tumbuh dengan indahnya, dengan ketinggian kurang lebih 3658 meter di atas permukaan laut. Bisa dibayangkan, betapa sejuknya udara yang berhembus di sana. Pantas bila bunga Epilobium ini tumbuh subur di Uttarakhand.

Kecantikan padang bunga di taman nasioanl ini baru terungkap ke dunia pada tahun 1931, saat pendaki gunung asal Inggris datang ke sini. Baru apada tahun 1939, ahli botani bernama Joan Margaret Legge datang ke lembah ini untuk memelajari bunga-bunga cantik yang tumbuh di sana.

Waktu terbaik untuk mengunjungi Lembah Bunga seindah surga saat liburan ke India ini yaitu pada bulan Juli dan Agustus. Itulah saat-saat dimana bunga-bunga di lembah ini bermekaran secara serentak dan membuat pemandangan bak permadani beraneka warna.

Kawasan Valley of Flowers buka setiap hari mulai pukul 07.00 pagi hingga 14.00 siang waktu setempat. Traveler diwajibkan sudah berada di area pintu masuk maksimal pukul 17.00 waktu setempat, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, mengingat masih ada beberapa hewan buas yang berkeliaran di sana.

Taman Nasional ini berjarak sekitar 9,5 jam perjalanan darat dari Kota Dehradun, ibukota Provinsi Uttarakhand di India. Untuk menuju kemari, kota terdekat yang masih ada jalan untuk dilalui kendaraan bermotor adalah Kota Govindghat. Dari Govindhat, traveler mesti trekking lagi untuk bisa melihat keindahan lembah bunga Taman Nasional Valley of Flowers.
Gambar2. Hamparan Luas Lembah Bunga di Himalaya

Related Posts:

Patung Kristus Penebus

Gambar1.Patung Kristus Penebus

Sejarah Patung Kristus

Patung Kristus Penebus (bahasa Portugis: Cristo Redentor) adalah patung Yesus Kristus dengan gaya arsitektur Art Deco terbesar dan terdapat di Rio de Janeiro, Brasil. 
Patung memiliki tinggi 38 meter dan terletak di puncak dari Gunung Corcovado yang tingginya 710 m di Taman Nasional Hutan Tijuca, yang menghadap ke kota.
Patung ini menjadi simbol umat Kristen, dan menjadi simbol kebanggaan kota. Tangan patung ini yang terbuka dilihat banyak orang sebagai tanda dari kehangatan penduduk Brasil.  


Gagasan untuk membangun sebuah patung yang besar di puncak Corcovado telah muncul sejak pertengahan 1850-an, ketika imam Katolik Pedro Maria Boss meminta dana dari Putri Isabel untuk membangun sebuah monumen keagamaan yang besar. Putri Isabel tidak menanggapi gagsan itu, yang kemudian sama sekali dilupakan pada 1889, ketika Brasil menjadi republik, dengan undang-undang yang mewajibkan pemisahan gereja dari negara. 

Usul kedua untuk sebuah markah tanah yang besar berupa patung di gunung itu dibuat pada 1921 oleh Keuskupan Agung Rio de Janeiro. Keuskupan Agung mengorganisir sebuah acara yang disebut Semana do Monumento ("Minggu Monumen") untuk menarik para penyumbang, yang kebanyakan berasal dari Katolik Brasil. Rancangan-rancangannya dipertimbangkan untuk "Patung Kristus" termasuk sebuah representasi dari salib Kristen, sebuah patung Yesus dengan bola dunia di tangannya, dan sebuah pedestal yang melambangkan dunia. Akhirnya patung Kristus Sang Penebus dengan tangan yang terbuka yang dipilih. 

Sejarah pembangunan patung ini dimulai pada abad XVI dengan memilih puncak Corcovado sebagai tempat peletakan patung karena puncak tersebut menyerupai punuk atau bungkuk serta terlihat dari berbagai sudut kota-kota di Brazil. Pada tahun 1922, pada hari kemerdekaan Brasil rencana pekerjaan patung dimulai dengan kempanye besar-besaran dalam penggalangan dana nasional untuk pekerjaan ini. Akhirnya pada tahun 1927, pembangunan patung itu dimulai. Desain akhir dari monumen itu ditulis oleh seniman Carlos Oswald baik dan Pematung Perancis Paul Landowski ditempatkan bertugas melaksanakan patung.   

Semua bahan yang diperlukan serta tenaga kerja  yang berpartisipasi dalam pembangunan patung Kristus diangkut ke Corcovado oleh kereta api yang menghubungkan jalan Cosme Velha, yang saat ini berfungsi sebagai kereta wisata ke atas. Inilah kereta api pertama yang bekerja dengan tenaga listrik di Brazil.  

Patung Kristus Penebus ini terbuat dari beton bertulang dan soapstone. Tingginya 38 meter (120 kaki) (termasuk alas), berat 700 ton, dan terletak di puncak dari 709 meter (2.300 kaki) Corcovado gunung di Taman Nasional Hutan Tijuca menghadap kota . Ini adalah yang tertinggi dari jenisnya di dunia. 


Tanggal 12 Oktober 1931, patung ini selesai dan diresmikan. Sampai saat ini, proses pembangunannya tetap diutamakan seperti pemasangan lampu-lampu di sekitar patung, pembangunan lift panorama serta penambahan tangga bermotor untuk mengatasi kesulitan bagi orang tua dan orang difable, karena  diperlukan 220 langkah untuk sampai ke puncak. Pembangunannya berlangsung sekitar lima tahun.  


Fakta Mengenai Patung Kristus


1. Patung yang menjadi kebanggaan warga Brasil ini merupakan gagasan dari pendeta Vinsensian, Pedro Maria Boss, yang ingin membuat sebuah monumen di puncak Gunung Corcovado untuk menghormati Putri Isabel dari Brasil pada tahun 1850-an. Rencananya itu tak pernah menjadi nyata, karena Brasil segera menjadi republik. Baru kemudian di tahun 1921 ide itu dihidupkan kembali oleh Lingkaran Katolik Rio, dan dengan bantuan dari kontribusi publik, patung Kristus Sang Penebus akhirnya diresmikan pada tanggal 12 Oktober 1931. 
2. Patung besar itu tingginya mencapai 30 meter, tidak termasuk alasnya yang setinggi 8 meter, dengan rentangan lengan selebar 28 meter. Patung ini tetap menjadi salah satu struktur Art Deco terbesar di dunia. Berat struktur ini diperkirakan sekitar 635 ton. 
3. Monumen ini terbuat dari beton bertulang yang di bagian atasnya dilapisi mosaik ribuan soapstone berbentuk segitiga. Patung ini berdiri di atas alas batu persegi yang tingginya sekitar 8 meter. Seluruh bangunan ada di puncak Gunung Corcovado, bagian dari Taman Nasional Tijuca. Gunung Corcovado itu sendiri tingginya sekitar 710 meter di atas permukaan laut, yang memberikan kesan bahwa Kristus Sang Penebus memang melihat dari atas Rio.  
4. Pada tahun 1882, Kaisar Dom Pedro II meresmikan jalur kereta api sepanjang 3.800 meter ke puncak gunung, yang saat ini masih beroperasi, dan merupakan cara yang paling populer untuk mencapai puncak. 
5. Pada tahun 1921, Keuskupan Agung Katolik Roma Rio de Janeiro mengusulkan agar patung Kristus dibangun di puncak Gunung Corcovado. Karena lokasi dan ketinggiannya, monumen raksasa yang dibangun di sini akan terlihat dari sudut mana saja di Rio. Warga Katolik Brasil menyetujui ide itu dan menghimpun dana untuk membiayai seluruh proyek.  
6. Batu pondasi dasar patung itu secara seremonial diletakkan pada 4 April 1922 -hari perayaan seratus tahun kemerdekaan Brazil dari Portugal.  
7. Sebuah sayembara diumumkan untuk mencari desain yang bagus. Insinyur Brasil, Heitor da Silva Costa, dipilih berdasarkan sketsa tentang sosok Kristus memegang salib di tangan kanannya dan dunia di tangan kirinya. Desain ini diubah oleh seniman Brasil, Carlos Oswald, yang menyarankan pose berdiri dengan tangan merentang luas di mana Kristus sendiri menjadi salib, tangan terentang menandakan penebusan dosa umat manusia pada saat penyaliban. Pematung Perancis, Paul Landowski, dicatat namanya karena membuat kepala dan tangan sosok itu. Da Silva Costa membayangkan patung itu menghadap matahari terbit.  
8. Pembangunan dimulai pada tahun 1926, dan butuh waktu lima tahun untuk menyelesaikannya. Batu yang digunakan dalam konstruksi ini berasal dari Swedia. Bahan-bahan tersebut dibawa ke puncak gunung dengan menggunakan kereta api. Total biaya yang dikeluarkan pada tahun 1931 adalah sekitar 250.000 dolar AS. Hari ini, jumlah itu setara dengan 3,2 juta dolar AS. 
9. Pada tanggal 12 Oktober 1931, patung Kristus Sang Penebus akhirnya diperkenalkan kepada warga Rio dan seluruh dunia.  
10. Patung Kristus ini telah mengalami beberapa upaya restorasi untuk melestarikan kemegahannya serta melindunginya dari cuaca.  
Gambar Perbaikan Patung Kristus Sang Penebus
Gambar2. Bangunan Patung Kristus Penebus
11. Patung ini disambar petir pada tanggal 10 Februari 2008, dalam peristiwa yang disebut sebagai salah satu badai abadi Rio. Hal ini mengakibatkan kerusakan pada jari, kepala, dan alis patung. Upaya restorasi dilakukan untuk mengganti lapisan soapstone luar dan penangkal petir juga dipasang di patung. Namun patung ini disambar petir sekali lagi pada tanggal 17 Januari 2014. Kali ini, jari tangan kanannya copot. 
12. Tahun 2010 restorasi besar-besaran dilakukan. Patung ini dibersihkan, lapisan mortir dan soapstone diganti, struktur internal besi dipulihkan, dan seluruh monumen dibuat tahan air.  
13. Tindakan vandalisme terjadi ketika sekelompok orang menyemprotkan lapisan cat di sepanjang lengan patung. Walikota Rio de Janeiro, Eduardo Paes menyebut tindakan itu sebagai “kejahatan terhadap bangsa”. Para pelaku segera ditangkap dan diharuskan meminta maaf.  
14. Pada tahun 2003, eskalator, jalan setapak, dan lift dipasang, memberi kemudahan bagi orang tua maupun orang lemah untuk mengakses monumen ini.

Gambar3. Patung kristus 
15. Dalam even-even tertentu, patung ini akan disinari berbagai macam cahaya berwarna-warni, seperti warna ungu pada hari ibu, pink pada momen kegiatan amal kanker payudara, atau biru pada hari kesadaran autisme. Juga pada Piala Dunia lalu, Patung ini disorot warna bendera tim pemenang, yang pada waktu itu diraih Jerman.  

Related Posts:

Stonehenge

Gambar 1. Stonehenge


nah guys kali ini artikel ini akan menjelaskan sedikit tentang stonehenge itu sendiri.
Stonehenge diperkirakan didirikan pada 3000 tahun Sebelum masehi hingga 2000 tahun sebelum masehi meskipun masih banyak perdebatan mengenai tahun pembuatannya.


Ada peneliti lain yang berpendapat jika Stonehenge merupakan sebuah observatorium kuno. Menurutnya, Stonehenge didesain untuk memprediksi gerhana, titik balik matahari, waktu untuk matahari melewati khatulistiwa dan kejadian penting lain yang berkaitan dengan penanggalan dan matahari dan religi kontemporer.

Stonehenge yang terletak di Wilthsire, dari London cukup jauh juga, sekitar 1,5-2 jam. Dari tempat parkir, kita perlu berjalan kaki menuju pintu masuk. Harga tiketnya adalah 17,5 Pounds untuk orang dewasa.
Untuk menuju Stonehenge, kita harus antri untuk naik shuttle bus dari gedung tempat penjualan tiket, yang perjalanannya tidak sampai 5 menit. Dari situ, baru kita jalan kaki mendekati batu antik ini.

Gambar 2. misteri bangunan batu stonehenge

Baru-baru ini peneliti mengungkap tempat di mana sebagian besar batu Stonehenge berasal. Mereka menunjuk pada suatu daerah yang baru ditemukan di satu bukit di Wales bernama Preseli Hills. Peneliti menyimpulkan berdasarkan komposisi kandungan kimia yang terkandung dalam batu Stonehenge yang lebih kecil--dikenal dengan nama bluestones.

Sebelumnya, para ilmuwan telah mengetahui asal bluestones dari Preseli Hills sejak tahun 1923. Namun di mana lokasi pastinya masih belum dapat ditentukan. Sampai penelitian lebih lanjut pada awal 1990-an mencoba untuk menemukan lokasi spesifik asal batu stonehenge itu. Mereka mencocokkan kandungan bahan kimia bluestone dengan batu-batu yang ada di situs yang diusulkan.

Setelah muncul dengan beberapa nama situs seperti Carn Mein dan Carn Alw, studi baru yang dipublikasikan dalam Journal of Archaeological Science ini menunjukkan bahwa situs-situs yang disebutkan di atas mungkin bukan sumber batu Stonehenge yang akurat.

"Penelitian sebelumnya menunjuk Carn Mein dan Carn Alw sebagai sumbernya. Ketika kami melihat lagi kami menyadari gambaran rhyolites dari Carn Alw dan batu yang ada di Stonehenge tidak terlihat mirip sama sekali," kata pemimpin penelitian Dr Richard Bevins dari Museum Nasional Wales, seperti yang dimuat Daily Mail, Selasa (25/2/2014).

Belvin menambahkan, mereka juga bertanya pada masyarakat yang tidak memiliki latar belakang geologi untuk memastikan kemiripan batu di kedua situs tersebut. Dan hasilnya, masyarakat awam pun dapat melihat bahwa kedua batu tersebut terlihat berbeda.

Related Posts: